Sunday, July 24, 2016

Apa komentar saya ketika mendengar kata "public health"?

Secara jujurnya, memang pada awalnya saya tidak tertarik malah menjauh apabila isu public health ditimbulkan karena population-based solving problem. Setelah meneliti jurnal Public health has no place in undergraduate medical education dan three domains of public health, saya baru menyedari tugas penting public health. Saya akui mahasiswa kedokteran cenderung meninggalkan public health karena lebih mengejar dari aspek kuratif (diagnosis dan terapi) tetapi konsep "mencegah lebih baik dari merawat" itu yang harus ditekankan dalam diri setiap mahasiswa dan termasuk dari tiga domain public health itu sendiri (promotif,proteksi dan kualitas pelayanan kesehatan). Selain itu,itu juga merupakan salah satu tugas pelayanan dokter primer untuk melakukan promosi dan prevensi di kalangan masyarakat supaya masalah dapat diatasi secara total karena penting pasien dan keluarga mempunyai kesadaran terhadap sakit sendiri dan usaha untuk mencegahnya.

Nurul Atiqah

No comments:

Post a Comment