Jika mendengar public health, yang pertama muncul di kepala saya adalah kebingungan, antara hal-hal yang berkaitan dengan incidence, prevalence suatu penyakit. Atau hal-hal yang berhubungan dengan kebijakan-kebijakan di bidang kesehatan seperti yang pernah diajarkan pada blok 4.2. Tapi bukan berarti kami sebagai mahasiswa meninggalkan public health. Cakupan ilmu yang sangat luas membuat saya bingung apa yang dapat dipelajari dari public health. Jika ditanya apakah ada yang menarik? Banyak hal yang menarik, siapa yang tidak ingin jika dapat membuat suatu komunitas menjadi lebih baik karena program yang kita buat.
Tapi public health yang kami terima sebelumnya adalah mengenai INA-CBG, BPJS, statistik data yang kami tidak tau mau diapakan dengan hal-hal tersebut. Hal-hal sederhana yang dapat kami terapkan di masyarakat nantinya jika kami mengabdi kurang disampaikan. Sehingga kami bisa mengetahui peran kami dalam komunitas nantinya.
Aurisa Winda Kusumawardani
No comments:
Post a Comment